PENGELOLAAN SAMPAH : “Sentralisasi di TPA Vs Desentralisasi di Kawasan”

Pelatihan Olah Sampah Produksi Biogas, Kompos dan Minyak Plastik Angkatan 33 berlangsung dengan kesimpulan dan menerima pemahaman bahwa mengelola sampah itu mahal. Jadi jika banyak kesal dengan urusan sampah suatu kota tidak beres2, selama para pemangku kepentingan dan masyarakat luas menganggap murah hingga tanpa ada rasa bersalah ketika menimbulkan sampah dan mengalokasikan anggaran sekedarnya, selama itu pula persoalan sampah tidak akan selesai.


Dimulai dengan fakta besaran tipping fee yang diminta pengelola Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah, biaya pengumpulan, loading ke truk, mobilisasi ke lokasi TPA, bongkar hingga kompensasi atas keberadaan TPA kepada masyarakat sekitar. Pengelola TPA Bantargebang dengan tipping fee Rp 130.000/ ton, yang kemudian dianggap wan prestasi oleh Pemprov DKI, hanya bisa mengelola tanpa memusnahkan. Karenanya tiap waktu akan memerlukan perluasan lahan. Sementara tawaran teknologi pemusnahan zero waste dengan insenerator, tidak kurang meminta Rp 300.000/ ton bahkan ketika parameter pemerintah menetapkan lebih ideal zero waste ramah lingkungan, seperti di TPA Legok Nangka Bandung, lebih besar lagi Rp 502.000/ ton. Dan, angka biaya pengolahan sampah itu belum termasuk biaya mobilisasi (angkut, muat, bongkar) serta pengumpulan dari sumber sampah.


Dari dasar demikian, para peserta yang umumnya berasal dari penanggungjawab pengelolaan lingkungan kawasan, seperti antara lain hadir dari Jababeka, Cikarang-Bekasi, Ancol Beach – Taman Impian Jaya Ancol, PT. Indah Kiat Pulp & Paper Perawang, Mesin Teknologi Agrowindo dan para pengusaha dari Apdupi – Asosiasi Pengusaha Daur Ulang Plastik Indonesia, antusias mendengarkan, diskusi dan praktek menjalankan pengisian biodigester Biogas, Bio Elektrik dan Pupuk, mengolah organik dalam Komposter BioPhoskko serta PLTBM – Pembangkit Listrik Tenaga Biomassa hingga Gasifier & Piroliser – Teknik Konversi Biomassa Kering
 
Dari acara Pelatihan Olah Sampah Daur Ulang Plastik 2 hari dapat dimengerti kenapa pengolahan sampah di kawasan, pada skala tertentu, dengan penyusunan konfigurasi teknologi yang tepat, akan diperoleh penurunan biaya pengelolaan sampah mekanisme bersih ( zero waste) secara lebih murah.

Penurunan biaya, bukan saja hilangnya biaya pengangkutan ke TPA, konfigurasi teknologi yang memadukan pembangkitan energi dari output biogas serta minyak plastik telah serta merta memberi kontribusi pada kebutuhan energi pada semua mesin pemusnahan dengan mekanisasi penuh. Peranan biaya energi yang tergantikan sepenuhnya dari massa sampah itu sendiri dalam konfigurasi teknologi tepat, secara nyata ( signifikan) menurunkan tipping fee. 

Ikhtiar mendapatkan solusi atas permasalahan sampah yang sesuai dengan karakteristik lokal Indonesia ini antaranya ditempuh dengan acara pelatihan atau seminar guna mendapatkan pemahaman yang sama.


Pelatihan akan sangat bermanfaat bagi :

1. Peminat usaha skala kecil (UKM), LSM, koperasi, lembaga dan peminat bidang pertanian, pupuk dan lingkungan hidup,

2. Konsultan, Event organizer dan pejabat terkait pelaksanaan “Corporate Social Responsibility/ CSR” serta PKBL

3. Pengelola kebersihan kota dan developer ( perumahan, apartemen), kebersihan hotel, restoran dan mall

4. Peminat dan penggiat pengelolaan kebersihan kota dan lingkungan hidup


Acara dilaksanakan untuk 20-30 orang per angkatan, sebagaimana sebelumnya ( angk XXXIII) maka angkatan XXXIV ( 25-26 Agustus 2017) adalah 30 orang pertama yang melakukan registrasi dan menyelesaikan administrasi.

Investasi Rp 250.000,-/ hari atau Rp 500.000 bagi ke 2 hari pelatihan, ditransfer sebelum acara ke Rek Bank Mandiri, Jl. Asia Afrika Utara Bandung an Cipta Visi Sinar Kencana 130 00 1146173 1 atau BCA No 0080226195

1. makan siang dan malam,

2. minuman, 2 x snack

3. kit materi pelatihan serta VCD dokumentasi peliputan

4. bahan praktek

5. sertifikat


Konfirmasikan pendaftaran dan kontribusi kepesertaan kepada organizer :

Sodikin, Hilman Amirudin , Hendri Yuliantoro
+62-22-87800115- WA 08157002935 atau 08112220116

Lokasi acara KencanaOnline Cafe Coffee & Eatery Jl. Raya Banjaran No 390 Pameungpeuk Bandung Selatan KM 13 Jawa Barat 40376