Setelah pembahasan lima tema dalam naskah Deklarasi “Dukungan Mandiri Pangan dan Energi” yang diprakarsai oleh Presiden Republik Indonesia, melalui diskusi di Grup WhatsApp (WAG) ini dan program “Bincang Askkindo” (Hybrid Offline-Online), berikut adalah hasil yang telah dicapai:
Berikut adalah beberapa poin tindak lanjut yang perlu disampaikan:
- Prospektus Pendirian Korporasi “Pengelolaan Sampah Bandung Raya”: Sebuah entitas Koperasi Multi Pihak (KMP), dengan gambaran awal analisis Revenue-Cost yang sedang disusun oleh PT Nawasena dan Masaro ITB, serta prospek keekonomian yang menjadi bahan dalam studi kelayakan (Feasibility Study). Kami mengajak seluruh pihak untuk berpartisipasi dalam pendirian koperasi ini. Bantuan Bapak/Ibu/Saudara untuk menyebarluaskan informasi ini sangat diharapkan.
- Inisiasi Pendiriannya di Kota/Provinsi Lain: Penggiat asosiasi/Gabungan di berbagai kota/provinsi, khususnya BPC Askkindo di 11 provinsi, diharapkan dapat memulai inisiasi pendirian koperasi serupa seperti yang telah dilakukan di Bandung.
- Penyerahan Pengelolaan Korporasi kepada Mekanisme Koperasi: Kami, sebagai lima asosiasi gabungan perusahaan, menyerahkan pengelolaan model korporasi pengelolaan sampah kepada mekanisme koperasi untuk pendirian Koperasi Multi Pihak (KMP) di NPAK, termasuk pemilihan pengurus, penetapan usaha, dan sebagainya. Agenda model korporasi koperasi multi pihak untuk komoditas ayam, silase, hingga susu masih memerlukan proses hingga tersusunnya prospektus oleh para penggiat dari asosiasi/gabungan.
- Laporan Lengkap: Laporan lengkap mengenai perumusan diskusi akan disusun dalam bentuk buku yang akan menjadi lampiran Deklarasi Dukungan Mandiri Pangan dan Energi yang diserahkan kepada pemerintah.
Bandung, 25 November 2024
Ditandatangani oleh:
ASKKINDO
Profil Pengurus Askkindo
Ir. Sonson Garsoni, Hadiyan Nur Sofyan St. MpC. Dmpc. Nlpc.
APPKMI
Prof. Dr. Ir. Tualar Simarmata, MS, Elly Surono
DPP PPSKI
Dr. Ir. Rochadi Tawaf, MS
GP Perkebunan
Irwan G. Subrata, SE, Dr. Ir. Achmad Imron Rosadi
DPP PPUI
Ir. H. Waryo Sahru, Ashwin Pulungan
APSI
Saut Marpaung, SE